Inanda Berliana Sava, Mahasiswa UNESA Raih Juara 1 Provinsi dan Harapan 3 Nasional dalam "National Competition Festival by Etanider"

Inanda Berliana Sava yang kerap disapa Inanda, mahasiswa Sosiologi Universitas Negeri Surabaya (UNESA) Angkatan 2021, baru-baru ini mengukir prestasi membanggakan di bidang seni suara. Inanda berhasil meraih juara 1 tingkat Provinsi dalam lomba menyanyi jenjang universitas/sederajat dalam ajang "National Competition Festival by Etanider". Tak hanya itu, ia juga meraih juara harapan 3 tingkat nasional dalam kompetisi yang sama, yang diselenggarakan oleh PT. Etanider Raya Jagat pada tahun 2023.
Ajang ini tidak hanya memperlombakan bidang tarik suara, tetapi juga menawarkan berbagai cabang lomba di setiap jenjang pendidikan, mulai dari Taman Kanak-Kanak (TK) hingga Universitas. Kompetisi yang diikuti oleh peserta dari seluruh Indonesia meliputi berbagai bidang, seperti mewarnai, bercerita, membaca puisi, menari, lomba akademik (termasuk lomba matematika dan lainnya), hingga pemilihan duta (seperti duta pelajar, duta kampus, duta berbakat, dan lain sebagainya).
Inanda mengaku sangat bersyukur dan bangga atas pencapaian ini, walaupun persiapan yang dilakukan Inanda cukup singkat yaitu hanya seminggu. Keberhasilan Inanda tidak hanya membawa kebanggaan pribadi, tetapi juga menjadi kebanggaan bagi kampusnya. Sebagai pelajar, ia berharap dapat menginspirasi teman-temannya untuk lebih berani mencapai berbagai potensi di luar bidang akademik.
Kompetisi “National Competition Festival by Etanider” yang diikuti oleh PT. Etanider Raya Jagat bertujuan untuk memberikan wadah bagi para pelajar dan pelajar di Indonesia untuk menyalurkan bakat dan minat mereka dalam berbagai bidang. Keberhasilan Inanda dalam ajang ini semakin membuktikan bahwa generasi muda Indonesia memiliki potensi yang luar biasa di berbagai bidang seni dan akademik.
Dengan pencapaian ini, Inanda berharap dapat terus mengasah kemampuan dan prestasi di ajang-ajang bergengsi lainnya. "Ini baru awal perjalanan saya, dan saya akan terus berusaha memberikan yang terbaik," tutupnya.
Penulis: Nadia Hafifa Maulaya
Redaktur: Panggih Setyaning Sukma